Jumat, 25 Desember 2009

GADIS BISU PEMAIN BIOLA

kisah tentang perjuangan gadis Thailand yang bisu dalam meraih mimpi meskipun dengan keterbelakangan dan rintangan. Dihina dan diremehkan karena kelemannya(bisu), biola hadiah dihancurkan oleh segerombolan preman, dan lain-lain. Ini merupakan sebuah iklan Pantene yang inspiratif dan menggugah semangat. 


aku suka ..  




ORANG BUTA (motivasi hidupmu !)

Ada seorang gadis buta yang membenci dirinya sendiri karena kebutaan yang dimilikinya.
Tidak hanya terhadap dirinya sendiri, tetapi dia juga membenci semua orang kecuali kekasihnya.
Kekasihnya selalu ada disampingnya untuk menemani dan menghiburnya.
Dia berkata akan menikahi kekasihnya hanya jika dia bisa melihat dunia.

Suatu hari, ada seseorang yang mendonorkan sepasang mata kepadanya.
Sehingga dia bisa melihat semua hal, termasuk kekasihnya.
Kekasihnya bertanya,"Sekarang kamu bisa melihat dunia. Apakah kamu mau menikah denganku?"
Gadis itu terguncang saat melihat bahwa kekasihnya ternyata buta.
Dia menolak untuk menikah dengannya.

Kekasihnya pergi dengan air mata mengalir, kemudian menulis sepucuk
surat singkat kepada gadis itu, "Sayangku, tolong jaga baik-baik mata
saya."

Kisah di atas memperlihatkan bagaimana pikiran manusia berubah saat
status dalam hidupnya berubah . Hanya sedikit orang yang ingat
bagaimana keadaan hidup sebelumnya dan lebih sedikit lagi yang ingat
terhadap siapa harus berterima kasih karena telah menyertai dan
menopang bahkan di saat yang paling menyakitkan.

Hidup adalah Anugerah

Hari ini sebelum engkau berpikir untuk mengucapkan kata-kata kasar.
Ingatlah akan seseorang yang tidak bisa berbicara.

Sebelum engkau mengeluh mengenai cita rasa makananmu.
Ingatlah akan seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.

Sebelum engkau mengeluh tentang suami atau isterimu.
Ingatlah akan seseorang yang menangis kepada Tuhan yang telah kehilangan pasangan hidupnya.

Hari ini sebelum engkau mengeluh tentang hidupmu.
Ingatlah akan seseorang yang begitu cepat pergi ke surga.

Sebelum engkau mengeluh tentang anak-anakmu.
Ingatlah akan seseorang yang begitu mengaharapkan kehadiran seorang anak,
tetapi tidak mendapatkannya.

Sebelum engkau bertengkar karena rumahmu yang kotor, dan tidak ada yang membersihkan
atau menyapu lantai
Ingatlah akan orang gelandangan yang tinggal di jalanan.

Sebelum merengek karena harus menyopir terlalu jauh
Ingatlah akan sesorang yang harus berjalan kaki untuk menempuh jarak yang sama.

Dan ketika engkau lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu
Ingatlah akan para penganguran, orang cacat dan mereka yang menginginkan pekerjaanmu.

Sebelum engkau menuding atau menyalahkan orang lain
Ingatlah bahwa tidak ada seorang pun yang tidak berdosa dan kita harus menghadap pengadilan Tuhan.

Dan ketika beban hidup tampaknya akan menjatuhkanmu
Pasanglah senyuman di wajahmu dan berterima kasihlah pada Tuhan
karena engkau masih hidup dan ada di dunia ini.

Hidup adalah anugerah, jalanilah, nikmatilah, rayakan dan isilah itu.


NIKMATILAH SETIAP SAAT DALAM HIDUPMU, KARENA MUNGKIN ITU TIDAK AKAN TERULANG LAGI!


5 KESUKSESAN dan 14 KEGAGALAN


1. KESUKSESAN TIDAK ADA KAITANNYA DENGAN USIA ANDA !
- Nelson Mandela, jadi presiden usia 76 tahun
- Steve Jobbs, jutawan usia 21 tahun
- Kolonel Sanders (KFC), mulai bisnis umur 65 tahun
- Winston Churchill, banyak gagal dan hambatan, baru jadi PM Inggris usia 52 tahun.
- Bill Gates, terkaya di dunia usia 41 tahun
2. KESUKSESAN TIDAK ADA KAITANNYA DENGAN SUKU, AGAMA,BANGSA, WARNA KULIT DAN KETURUNAN.
- Obama : Presiden Amerika Serikat saat ini
- Jenderal Colin Powell, Martin Luther King : kulit hitam
- Confusius: anak yatim di Cina
- Charles Dickens : penulis cerita kanak-kanak Inggris, menulis di gudang, banyak naskahnya dibuang ke tong sampah oleh editornya.
3. KESUKSESAN TIDAK ADA KAITANNYA DENGAN (CACAT) FISIK.
- Hellen Keller: tuna netra, tuna rungu, penulis dan pendidik terkenal dunia.
- Shakespeare: cacat kaki, penulis novel.
- F.D. Roosevelt: terkena polio, presiden 32AS.
- Beethoven: tuna rungu, komposer musik.
- Napoleon Bonaparte : sangat pendek, wajah tidak menarik, pemimpin pasukan penakluk Eropa.
- Anthony Robbins: Lulusan SMA, kegemukan, merubah persepsi tentang penampilan dan cara diet, menjadi langsing, motivator terkenal dunia.
4. KESUKSESAN TIDAK ADA KAITANNYA DENGAN TINGKAT PENDIDIKAN
- Thomas Alfa Edison : pendidikan SD, 2000 paten.
- Li Ka Shing: berhenti sekolah umur14 tahun, orang terkaya di Hongkong.
- Henry Ford : tidak pernah duduk di bangku sekolah
- The Wright Brother : orang biasa dan tidak berpendidikan tinggi, menciptakan pesawat terbang pertama di dunia.
- Bill Gates, orang terkaya didunia memulai bisnis setelah lulus SMA.
- Lawrence Ellison : drop out universitas, pendiri Oracle Corp, orang terkaya kedua didunia.

5. KESUKSESAN TIDAK ADA KAITANNYA DENGAN LATAR BELAKANG KELUARGA
- Andrew Carnegie : bekerja usia 13 tahun, keluarga sangat miskin, menjadi Raja Besi Baja dunia.
- Walt Disney : usia 20 tahun pemuda miskin dan tidak terkenal, usia 30 tahun jadi usahawan terkenal.
- Abrahan Lincoln lahir dari keluarga miskin
- Napolean Hill dilahirkan di keluarga miskin, ibunya meninggal saat dia kecil, jadi guru motivasi terkenal dunia, bukunya Think and Grow Rich : menjadi acuan pertama bagi para motivator dunia.
- Bill Clinton : ayahnya meninggal ketika masih kecil, adiknya terlibat obat terlarang.
MENGAPA BANYAK ORANG GAGAL
1. Tidak ada tujuan / goal yang tepat, tidak tahu apa yang diinginkan dalam hidup
2. Tidak pernah mencatat tujuan : hanya di kepala, tidak dikertas atau Goal Visualization atau sarana apapun.
3. Tidak ingin bertanggung jawab atas tindakannya, selalu mencari alasan atau excuse atas kegagalannya.
4. Tidak ada tindakan yang efektif : Banyak rencana, tidak ada tindakan alias No Action Talk Only (NATO).
5. Membatasi diri : menganggap tak berhak sukses karena, terlalu tua, tak punya modal, bawaan keluarga, tempat tak memungkinkan.
6. Malas : tidak mau kerja keras, selalu berusaha menggunakan cara paling mudah, cepat dan hemat waktu, tapi ingin mendapatkan uang paling banyak.
7. Berteman dengan teman-teman yang salah, hidup di lingkungan orang-orang yang gagal.
8. Tidak bisa mengatur waktu alias salah prioritas.
9. Salah memakai strategi atau cara bertindak, tidak mempunyai strategi yang paling baik. Berusaha keras, hasil nol.
10. Kurang pengembangan diri: jarang membaca, mendengar kaset, seminar, mengumpulkan informasi baru dan lain-lain.
11. Tidak ada kesungguhan atau komitmen untuk sukses: mudah putus asa atau menyerah pada waktu menghadapi rintangan.
12. Kurang menggunakan Kekuatan Pikiran Bawah Sadar.
13. Kurangnya hubungan antar manusia yang baik.
14. Sombong dan menganggap diri sendiri paling hebat dan berhenti belajar.

Ingin sukses ???
Hindari 14 penyebab kegagalan tadi !

Sehubungan dengan HARI ANTI KORUPSI INTERNASIONAL , ya walaupu sudah lewat . hehe
menyangkut masalah Bank Century dengan bill-out 6,7 triliun dinalisa secara matematika sbb: 

Wujud Rp 6,7 Triliun Bank Century

Begitu mendengar kata “Rp 6,7 Triliun” kemungkinan besar pikiran kita langsung mengasosiasikannya pada kasus bank Century. Tapi pernahkah kita bertanya dalam hati: Bagaimana sih wujudnya uang Rp 6,7 triliun tersebut?
Berikut ini visualisasinya.
Sebuah kertas HVS Folio 80gram bisa “menampung” 7 lembar uang kertas pecahan 100ribu dengan menyisakan sedikit ruangan dengan panjang 6,5cm dan lebar 3cm. Jika mau akurat, 1 buah kertas HVS Folio bisa menampung 7,2 lembar uang kertas.












Dalam keadaan terpacking, 1 rim (500 lembar) kertas memiliki ukuran:
panjang x lebar x tinggi = 33 x 21,5 x 5,5 cm











Jika kita asumsikan tebal kertas yang sama, maka 1 rim kertas bisa menampung uang sebesar:
500 x 7,2 lembar uang
= 3600 lembar uang
= 3600 * Rp 100ribu
= Rp 360 000 000
Angka diatas dibaca: Rp 360juta
Jadi 1 rim kertas HVS Folio muat 360juta.
Lantas seberapa besarkah ukuran Rp 6,7 triliun jika ditumpuk dalam pecahan Rp 100ribuan?
Jawabannya ada dalam hitungan sederhana:
1 ribu = 1 000
1 juta = 1 000 000
1 milyar = 1 000 000 000
1 triliun = 1 000 000 000 000
Rp 6,7 triliun / Rp 360 juta
= 6 700 000 000 000 / 360 000 000
= 6 700 000 000 000 / 360 000 000
= 6 700 000 / 360
18 611,1111
Wow, ternyata uang Rp 6,7 triliun sebanding dengan 18ribuan rim kertas HVS Folio. Jika diletakkan dalam sebuah gudang, tak terbayangkan berapa besarnya gudang tersebut.
Jika di tumpuk dengan ukuran 1 rim kertas HVS tadi, berapakah tingginya?
18 611, 1111 x 5,5cm
= 102 361 cm
= 1023,61 meter 
Angka diatas dibaca: 1 kilometer lebih.
Itu 7 kali lebih tinggi dari Monas.






































gila gk ?? byk baget ! mendingan tuh yah di sumbagin buat orang yang gk mampu . gk bakal kenyang deh , gk da puasnya jg di kasoih uang segitu banyak .. beh beh ...

NAMA ASLI ARTIS INDONESIA



1. Siapa nama asli Chrisye?
Krisman Rahardi.
2. Siapa nama asli Iwan Fals?
Virgiawan Listanto.
3. Siapa nama asli Sania?
Siti Tuti Susilawati Sutisna. Ada-ada aja yeee.
4. Siapa nama asli Pepeng?
Ferrasta Soebardi. Lebih keren nama aslinya yeee.
5. Siapa nama asli Dede Yusuf?
Yusuf Macan Effendi. Lho, Macan-nya ke mana?
6. Siapa nama asli Dorce Gamalama?
Ahmad Ashadi. Wuakakakakakakaaa.
7. Siapa nama asli Bimbim Slank?
Bimo Setiawan Almachzumi.
8. Siapa nama asli Dewi Persik?
Dewi Murya Agung. Lho, Persik-nya dari mana, Mbak?
9. Siapa nama asli Annisa Bahar?
Ani Setiawati. Wikikikikikikikikikik.
10. Siapa nama asli Dian Sastro?
Diandra Paramitha Sastrowardoyo. Emang aslinya sudah kereeen.
11. Siapa nama asli Ian Kasela “RADJA”?
Samijan. Busyeeeettt! Jauh amat yeeee. Kasela = Kalimantan Selatan. Wuaakakakakakaaak.
12. Siapa nama asli Tamara Bleszynski?
Tamara Nathalia Christina Mayawati Bleszynski. Yang ini sih emang keren dari
sononya.
13. Siapa nama asli Pretty Asmara?
Nyokapnya Pretty ber-Asmaraan Ama Kudanil. Gue ngasaaalll, lho.
14. Siapa nama asli Cut Memey?
Decy Meilani Susanti. Nama asli dan nama bekennya sama-sama gak komersil yeee. Gak penting banget.
15. Siapa nama asli Rhoma Irama?
Raden Haji Oma Irama. Beneran nih.
16. Siapa nama asli Mulan Kwok?
Wulansari. Huuu….
17. Siapa nama asli artis-artis tampang gaib?
Agus Hadi Sujiwo => Sujiwo Tejo. Lho?
Agung Yulianto => Ki Joko Bodo. Bodoh beneran gak ya?
18. Siapa nama asli Krisdayanti?
Kris Dayanti. Cuma beda pake spasi doang.
19. Siapa nama asli Evie Tamala?
Cucu Suryaningsih. Hihihihihihiihihihihii …, nyasar banget.
20. Siapa nama asli Wulan Guritno?
Sri Wulandari.
21. Siapa nama asli Tukul Arwana?
Rianto. Lho, kok nama bekennya jadi ikan banget yak!
22. Siapa nama asli Komeng?
Alfiansyah. Walah, ini lebih aneh lagi yak.
23. Siapa nama asli Bams Samsons?
Bambang Reguna Bukit. Om-om banget yeee.
24. Siapa nama asli Tarzan?
Toto Maryadi.
25. Siapa nama asli Titik Puspa?
Sudarwati. Hm, jadi bingung.
26. Siapa nama asli Didi Kempot?
Didi Prasetyo. Apanya yang kempot kalo gitu?
27. Siapa nama asli Jojon?
Djuhri Masdjan. Dari mana datangnya Jojon?
28. Siapa nama asli Audy Item?
Paula Allodya Item.
29. Siapa nama asli Eno Lerian?
Dwi Retno Rahastri Lerian.
30. Siapa nama asli Indro Warkop?
Indrojoyo Kusumonegoro.
31. Siapa nama asli Dewi Yull?
Raden Ajeng Dewi Pujiati.
32. Siapa nama asli Sys NS?
Mas Haryo Heroe Syswanto Ns Soerio Soebagio. Panjang sekaleee….
33. Siapa nama asli Eko Patrio?
Eko Indro Purnomo.
34. Siapa nama asli Miing Bagito?
Kang Tubagus Dedi Gumelar.
35. Siapa nama asli Tessy?
Kabul Basuki. Namanya juga pelawak.
36. Siapa nama asli Inul Daratista?
Ainur Rokhimah. Lho, kok laen banget, Nul?
37. Siapa nama asli Memes?
Meidiana Maemunah.
38. Siapa nama asli Maia?
Maya Estianty.
39. Siapa nama asli Gusti Randa?
Yungki Gustiranda.
40. Siapa nama asli Nia Paramitha?
Pradnya Paramitha.
41. Siapa nama asli Amara Lingua?
Tuwuhadijatitesih Amaranggana. Weleh-weleh, nama yang lebih aneh.
42. Siapa nama asli Aming?
Aming Supriatna Sugandhi.
43. Siapa nama asli Andien?
Andini Aisyah Hariadi.
44. Siapa nama asli Adjie Massaid?
Chandra Pratomo Samiadji.
45. Siapa nama asli Della Puspita?
Nisisari Henny Puspita.
46. Siapa nama asli Dik Doang?
Raden Rizki Mulyawan Kertanegara Hayang Denda Kusuma. Oh, ningrat toh.
47. Siapa nama asli Ikke Nurjanah?
Hartini Erpi Nurjanah.
48. Siapa nama asli Yuni Shara?
Wahyu Setyaning Budi. Lho, kok kayak nama cowok?
49. Siapa nama asli Titi Kamal?
Kurniaty Kamalia.
50. Siapa nama asli Cici Tegal?
Sri Wahyuningsih.
51. Siapa nama asli Roy Martin?
Roy Wicaksono.
52. Siapa nama asli Titi DJ?
Titi Dwijayati.
53. Siapa nama asli Nirina Zubir?
Nirina Raudatul Jannah Zubir. Ambil depan dan buntut.
54. Siapa nama asli Anya Dwinov?
Anya Dwinovita Pahlawanti. Biar dibilang Indo-Rusia gitu ya?
55. Siapa nama asli Parto Patrio?
Eddy Supono.
56. Siapa nama asli Deddy Corbuzier?
Deddy Cahyadi Sundjoyo. Corbuzier-nya apaan tuh?
57. Siapa nama asli Uut Permatasari?
Utami Suryaningsih.
58. Siapa nama asli Ria Irawan?
Chandra Ariati Dewi Irawan.
59. Siapa nama asli Iis Dahlia?
Iis Laeliyah.
60. Siapa nama asli Chicha Koeswoyo?
Mirza Riadiani. Koeswoyo jelas dari bokapnya, kalau Chicha-nya?
 Walaupun gk lengkap tapikan jadi tau . hahaha

Jumat, 11 Desember 2009

KONSER NIDJI

tragedis nih , mo nonton konser Nidji di gor , ehh .. malah jatoh depan monumen , pas nabrak trotoar lgi . lah yg bego sapa ??? dh tau naek motor , malah smsan . kyknya nih peringgatan bwt ku .. hakz hkaz !!
langsung ke rmh Fitri , rasanya bagun-bagun dari motor tuh , ngiluu semuaaa badanku . utungnya da om-om , bapak ibu plus anak nya jg ikut bantuin . hadooooooooohh ! malu . mo di taro mana nih mukak .

siiiiiiiiti ! jgn gitu lgi . beneran gk enak rasanya . yg penting ortu jgn ampk tau aku jatoh dri motor . huuuuaagh , bisa gawat ! hahai .
di rmh Fitri , aku diolesi apa tuh namanya ? minyak tawon kah apaa gitu . sumpah perih , monyoooooong ! akhir nya yg bawa motorku Fitri dh . maksi daaaaaaaah ! tancap gaaaasss . CAPCUSS ke rumah Aiiii ! haha . ada Lisa , Bela . jadi tanpa basa-basi go to Gor... ckckck

desak-desakan , bayk irg , bneeran penuh sesak .mau gk mau , mesti duduk ditangga bareng teman-teman . haha . sabar yh kawanndd ! tpi kn jg gitu-gitu terliat jelas !
pertmanya sih konser band nya Geget , name is Roket band . laaaaaaaaaaaaama amet nunggu Nijdi . huaaaah , kpn nih . eh , tau-taunya suruh merapat ! si Gorong keluar dh . hahahaha
Ganteng juga yah ternyata dri deket ! wuudddiiiihh .

bass nyala , drum dipukul .jatung tuh , dagdig dug kenceng juga ! rasanya CEKAT-CEKOT (dasar katrok) kgk pernh nontor konser live sih . haha . byk bagt lagu yg dia bawain . slah tingkah , byk tingkah juga . enk bgt tuh yg dpet rejeki nomplok bisa dipeluk ama Giring sambil dinyanyiin lgu lgi , asem ! mauuu !!
hahahahhahaaaaaaaaaaaaaaa.

ampek , jam sepuluh . CAPCUSS pulang deh . untung nyampek rumah kagak di omelin , ngk kena semprot ! masang muka cuek ! haha sotaknya aku . pdahal takut plus deg degkan tau tuh isinya . cckck



jadi ketagihan , Nidji Holic nih . huakakakak . ktnay sih besok mash ada lgi ! moga-moga boleh msuk . amiin!!! haha . klo gk kmu yg ku gadaikan Aiii ! hukakak

Rabu, 09 Desember 2009

5 PERBEDAAN CINTA DAN NAFSU



Ini dia 5 Perbedaan cinta dan nafsu. Cara mudah membedakan cinta dan nafsu agar tidak terkecoh. Sering sekali kita mendengar ada orang bertanya "apa perbedaan antara cinta dan nafsu?". "Bagaimana membedakan antara cinta dan nafsu?'. atau yang lebih parah "cinta dan nafsu itu sama nggak sih?"
Bagi sebagian orang, mereka mengatakan cinta dan nafsu itu sama saja. Tapi tidak menurut ane. Buat ane pribadi cinta dan nafsu jelas dua hal yang berbeda. Meski perbedaannya sangat tipis, mungkin itu yang membuat orang sering terkecoh, tidak bisa membedakan mana nafsu, mana cinta..?


1. Cinta itu membahagiakan, Nafsu itu membahayakan
Cinta yang sebenarnya selalu menunjukkan jalan atau arah menuju kebahagiaan bagi orang-orang yang menjalaninya. Seorang pecinta yang sudah menemukan dan memahami makna cinta sejati dalam dirinya akan berada pada kondisi yang membahagiakan. Sebaliknya, orang-orang yang terkecoh dengan nafsu dan menganggap nafsu adalah cinta akan berada dalam kondisi yang membahayakan. Kita tidak bisa memungkiri, di mana ada kebaikan, di situlah setan menggoda manusia agar terjerumus ke dalam keburukan.

Cinta dan nafsu seperti dua sisi dari mata uang yang sama. Cinta adalah sisi positif, nafsu adalah sisi negatif dan uang itu adalah hubungan. Seseorang yang mencintai pasangannya dengan sebenar-benarnya cinta akan mengarahkan hubungannya menuju kebahagiaan sejati dengan cara menjaga dan menyayangi pasangannya. Tanpa bermaksud untuk merusak dan menyakiti. Lain halnya dengan orang-orang yang menjalin hubungan dengan landasan nafsu, mereka akan membawa hubungannya kearah kebahagiaan yang semu dan hanya berorientasi pada fisik, dalam hal ini sex. Yang justru akan menjerumuskan mereka ke dalam situasi yang membahayakan.

Coba deh, kita meluangkan waktu untuk berfikir sejenak. Apakah hubungan yang sedang kita jalani dengan pasangan sekarang ini berorientasi pada kebahagiaan sejati atau hanya kebahagiaan duniawi yang semu..?

2. Cinta bikin kita ketawa, Nafsu bikin kita kecewa
Kalau diibaratkan hubungan seperti sawah, maka cinta adalah padi dan nafsu adalah rumput liar. Nah, ketika ketika seseorang menanam padi (cinta) di sawah (hubungan) maka secara otomatis akan tumbuh juga rumput liiar (nafsu). Kalau orang itu sudah mengetahui dan memahami apa itu padi (apa itu cinta), maka dia akan segera memangkas rumput liar itu (nafsu) yang tumbuh di sawahnya (hubungan). Ketika tiba masa panen, orang ini akan menuai hasil sawahnya (hubungan) yang ditanami padi (cinta) itu tadi berupa buah padi (kebahagiaan). Lain dengan orang-orang yang terkecoh yang menyangka rumput liar (nafsu) sebagai padi (cinta). Mereka akan memelihara rumput liar (nafsu) dan tanaman padinya (cinta) akan mati. Pada saat panen, tentu yang mereka dapat hanyalah sekarung rumput liar (nafsu) yang tidak enak dimakan (kekecewaan).

Di sinilah kita perlu brtanya kepada hati kita sendiri, apakah hubungan yang kita jalani dengan pasangan sudah bisa membuat kita ketawa atau hanya serangkaian kekecewaan yang kita dapat..? Kalau yang kita dapat hanya kecewa dan kecewa, ada baiknya untuk kita mengkaji ulang, apakah apakah hubungan yang kita jalani berlandaskan cinta atau nafsu..?

3. Cinta selalu ingin memberi, Nafsu hanya ingin diberi
Saya rasa maksud dari poin ketiga ini sudah jelas. Cinta adalah memberi. Ketika seseorang menjalin hubungan atas dasar cinta maka hal pertama yang dilakukannya adalah memberikan yang terbaik kepada pasangannya, bukan ingin diberi. Logikanya, kalau kita dan pasangan sama-sama ingin memberi (kita ingin memberi kepada pasangan dan pasangan ingin memberi kepada kita) secara otomatis keduanya akan menerima. Tapi kalau kita dan pasangannya inginnya diberi (pasangan ingin diberi dan kita juga ingin diberi) lalu siapa yang akan memberi..? Pada akhirnya yang terjadi justru tidak ada yang akan diberi karena tidak ada yang ingin memberi. Coba dipikirkan lagi..!

4. Cinta ingin menyayangi, Nafsu ingin menggerayangi
Hayo...!!!!
Bagaimana cara kamu memperlakukan pasanganmu?
Dan bagaimana cara pasanganmu memperlakukan kamu?
Ini adalah cara termudah untuk membedakan mana cinta, mana nafsu..?

Landasan seseorang dalam menjalin hubungan akan sangat menentukan pada bagaimana cara orang tersebut memperlakukan pasangannya. Orang yang menjalin hubungan dengan landasan cinta akan senantiasa memperlakukan pasangannya dengan cara-cara yang baik. Menjaga, menyayangi, memperhatikan dan selalu memberikan yang terbaik. Sebaliknya orang orang yang menjalin hubungan karena nafsu cenderung memperlakukan pasangan ke arah fisik. Setiap kali bertemu, inginnya menciumi dan diciumi, setiap kali berdua inginnya dipeluk dan memeluk, digerayangi dan menggerayangi, dan yang lebih parah lagi kalau sampai kearah hubungan sex. Waaaah..., bahaya, bahaya...!!!

5. Cinta yang terbaik, Nafsu yang terbalik
Cinta selalu berusaha untuk menjadi yang terbaik, berusaha memberikan yang terbaik untuk pasangan dan selalu memperlakukan pasangan dengan cara-cara yang baik. Bagaimana dengan nafsu..? Sebaliknya, nafsu

Nah, semoga bahasan diatas bisa memberi kita sedikit gambaran mengenai selalu ingin diberi dan cenderung memperlakukan pasangan ke arah yang menyesatkan. perbedaan antara nafsu dan cinta. Sehingga kita semua tidak terjerumus kedalam hubungan yang penuh nafsu.

nah , itu dia . perbendaan antara nafsu dengan cinta , memang susah sebenerya untuk dibeda . pintar-pintar kita ajah . gimana kita bisa menjaga sikap , tingkah laku , sampai hawa nafsu dengan lawan jenis kita . jadi hati-hati yaaah ! ^_^

PERBEDAAN SUKA, SAYANG, DAN CINTA


Suka, Sayang, Cinta

Saat kau MENYUKAI seseorang, kau ingin memilikinya untuk keegoisanmu sendiri.
Saat kau MENYAYANGI seseorang, kau ingin sekali membuatnya bahagia dan bukan untuk dirimu sendiri.
Saat kau MENCINTAI seseorang, kau akan melakukan apapun untuk kebahagiaannya walaupun kau harus mengorbankan jiwamu.

Saat kau MENYUKAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku menciummu?"
Saat kau MENYAYANGI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku memelukmu?"
Saat kau MENCINTAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan menggenggam erat tangannya...

SUKA adalah saat ia menangis, kau akan berkata "Sudahlah, jangan menangis."
SAYANG adalah saat ia menangis dan kau akan menangis bersamanya.
CINTA adalah saat ia menangis dan kau akan membiarkannya menangis di pundakmu sambil berkata, "Mari kita selesaikan masalah ini bersama - sama."

SUKA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, "Ia sangat cantik dan menawan."
SAYANG adalah saat kau melihatnya kau akan melihatnya dari hatimu dan bukan matamu.
CINTA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, "Buatku dia adalah anugerah terindah yang pernah Tuhan berikan padaku.."

Pada saat orang yang kau SUKAi menyakitimu, maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
Pada saat orang yang kau SAYANGi menyakitimu, engkau akan menangis untuknya.
Pada saat orang yang kau CINTAi menyakitimu, kau akan berkata, "Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan."

Pada saat kau SUKA padanya, kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
Pada saat kau SAYANG padanya, kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
Pada saat kau CINTA padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus...

SUKA adalah kau akan menemaninya bila itu menguntungkan.
SAYANG adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
CINTA adalah kau akan menemaninya di saat bagaimana keadaanmu.

SUKA adalah hal yang menuntut.
SAYANG adalah hal memberi dan menerima.
CINTA adalah hal yang memberi dengan rela.

Minggu, 06 Desember 2009

SEBELUM KITA MENGELUH


  • Hari ini sebelum kamu mengatakan kata-kata yang tidak baik, pikirkan tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali.
     
  • Sebelum kamu mengeluh tentang rasa dari makananmu, pikirkan tentang seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.
     
  • Sebelum anda mengeluh tidak punya apa-apa, pikirkan tentang seseorang yang meminta-minta dijalanan.
     
  • Sebelum kamu mengeluh bahwa kamu buruk, pikirkan tentang seseorang yang berada pada tingkat yang terburuk di dalam hidupnya.
     
  • Sebelum kamu mengeluh tentang suami atau istrimu, pikirkan tentang seseorang yang memohon kepada Allah untuk diberikan teman hidup.
     
  • Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu, pikirkan tentang seseorang yang meninggal terlalu cepat.
     
  • Sebelum kamu mengeluh tentang anak-anakmu, pikirkan tentang seseorang yang sangat ingin mempunyai anak tetapi dirinya mandul.
     
  • Sebelum kamu mengeluh tentang rumahmu yang kotor karena pembantumu tidak mengerjakan tugasnya, pikirkan tentang orang-orang yang tinggal dijalanan.
     
  • Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu telah menyetir, pikirkan tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan.
     
  • Dan disaat kamu lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu, pikirkan tentang pengangguran, orang-orang cacat yang berharap mereka mempunyai pekerjaan seperti anda.
     
  • Sebelum kamu menunjukkan jari dan menyalahkan orang lain, ingatlah bahwa tidak ada seorangpun yang tidak berdosa

Jumat, 04 Desember 2009

FIST DINNER

baru pertama kali diajak dinner , yaa walaupun dia bukan sapa-sapa . tapi dia temenku yg paling spesial . aku kira status "spesial" itu gk cocok buat dia ,  ternyata emang baik . maksih ya . haha .

yg pertama kalii cuman iseng-iseng chat , yeh , malah jadi beneran . dsar ! aku kira kmu ngk bakal berani ke rumh bwt minta ijin . yg walaupun aku yg nombokin dikit alesan-alesan yg makin gk jelas . hahaha . nunguinnya yah lumayan lama sih , lagian pertama emang gk punya niat bwt keluar . tpi bete juga di rumah . iseng-iseng ngajak , eh , taunya malah mau juga . cepet banget tanggepnya . gesit (halah , pa juga) hihihi

jalan gk ada tujuan . gk tau mau kemana ? ke arah mana juga gk tau ? tapi emang pengen keluar pokoknya . untung nya kamu dia msih punya utang nraktir aku , habis menang bola ( pdhl gk tau lawan mana? lupa aku ) . serius !! aku gk pernah ke Singapur . itu pun baru pertama ! dasar !
pesen nargor , pisju , sogem , ma air putih . kenyaaaaaaaaaaang ! sumpah , aku ngk abis makan ntu semua ! huaaaaaaaakz .. utung nya aku gk ditinggal di situ bwt ngabisin itu semua makan yg dia pesen , lagian gk da yg abis sih . ckckck

ya mau g mau suasana nya mang enak , dah gitu bulanya benran baguuuuuuuuuuuuuus bgt ! duh , keren . coba ma org yg ku sayang , sayang yah ! haha (apa sih ti???) no . 29 . di bawah lampu . dh gitu dideretan depanku ada orng lgi gituan lgi ! sumpah , mals  bgt  mkn aku ! iuuuuuuuuuugh !! jijik non . mbooooook yyo klo nafsu jgn di tempat umum ggitu nah . hapa ku gk lagsung pulang . Tuhannn !!

pulang-pulang ban bocor gila ! rumh ku masih jauh . huakz huakzzz ... kyk apa sudh nih aku ??? terpaksa aku mempelorotkan waktu . nyari tambal ban yg buka mlm-mlm kn jarang untunganya dia lihay dan gesit pula . halah pa juga ! haha . lumayan lama tau nunggu tambal ban , yah jgn di tambal lah . tpi di ganti biar cepet . udah gitu deg-deg kan setengah mati . nanti rumah aku mo ngomng apa sama bapakku ????!! tpi tenang saja sang super hero tlah datang . ckck . jam menunjukkan pukul 22.15 mati akuuuhh ??!! "om . maaf kelamaan . tadi ban nya sepet bocor dijalan" hufffffffffff .lega bgt hatiku . bisa masuk rumah dengn aman  dan tenang . hkakakak


makasih yah  ... YESS , DAPET MAKAN MALAM GRATISAN , for my first dinner . huhooohoho


GORESAN WAJAH

HUAHAHAHA

lagi-lagi bawa oleh-oleh dari kisah ku kemaren , haha . petualangan yang begitu menantang . gara-gara gk direstui mama keuar rumah ajh ampek kayk gini . sumpah rasanya enk bgt !! (enak mabh mu , sakit monyong) haha

Rabu, 02 Desember 2009

YANG TAK BISA DIUNGKAPKAN AYAH


biasa bagi seorang anak, apalagi wanita seperti aku. sekolah dulu jauh dari orang tua. jauh dari mama, jauh dari papa. kalau lagi kangen mungkin aku hanya bisa menagis sendiri, di atas kasur, di atas bantal . apa sajalah yang membuatku lega untuk melepas isak tangisku yang kangen sama orang tua.
Akan sering merasa kangen sekali dengan Mamanya.
Lalu bagaimana dengan Papa?

Mungkin karena Mama lebih sering menelepon untuk menanyakan keadaanmu setiap hari, tapi tahukah kamu, jika ternyata Papa-lah yang mengingatkan Mama untuk menelponmu?
Mungkin dulu sewaktu kamu kecil, Mama-lah yang lebih sering mengajakmu bercerita atau berdongeng, tapi tahukah kamu, bahwa sepulang Papa bekerja dan dengan wajah lelah Papa selalu menanyakan pada Mama tentang kabarmu dan apa yang kau lakukan seharian?

Pada saat dirimu masih seorang anak perempuan kecil......
Papa biasanya mengajari putri kecilnya naik sepeda.
Dan setelah Papa mengganggapmu bisa, Papa akan melepaskan roda bantu di sepedamu...
Kemudian Mama bilang : "Jangan dulu Papa, jangan dilepas dulu roda bantunya" ,
Mama takut putri manisnya terjatuh lalu terluka....

Tapi sadarkah kamu?
Bahwa Papa dengan yakin akan membiarkanmu, menatapmu, dan menjagamu mengayuh sepeda dengan seksama karena dia tahu putri kecilnya PASTI BISA.

Pada saat kamu menangis merengek meminta boneka atau mainan yang baru, Mama menatapmu iba.
Tetapi Papa akan mengatakan dengan tegas : "Boleh, kita beli nanti, tapi tidak sekarang"
Tahukah kamu, Papa melakukan itu karena Papa tidak ingin kamu menjadi anak yang manja dengan semua tuntutan yang selalu dapat dipenuhi?

Saat kamu sakit pilek, Papa yang terlalu khawatir sampai kadang sedikit membentak dengan berkata : "Sudah di bilang! kamu jangan minum air dingin!".
Berbeda dengan Mama yang memperhatikan dan menasihatimu dengan lembut.
Ketahuilah, saat itu Papa benar-benar mengkhawatirkan keadaanmu.

Ketika kamu sudah beranjak remaja....
Kamu mulai menuntut pada Papa untuk dapat izin keluar malam, dan Papa bersikap tegas dan mengatakan: "Tidak boleh!".
Tahukah kamu, bahwa Papa melakukan itu untuk menjagamu?
Karena bagi Papa, kamu adalah sesuatu yang sangat - sangat luar biasa berharga..
Setelah itu kamu marah pada Papa, dan masuk ke kamar sambil membanting pintu...
Dan yang datang mengetok pintu dan membujukmu agar tidak marah adalah Mama....
Tahukah kamu, bahwa saat itu Papa memejamkan matanya dan menahan gejolak dalam batinnya,
Bahwa Papa sangat ingin mengikuti keinginanmu, Tapi lagi-lagi dia HARUS menjagamu?

Ketika saat seorang cowok mulai sering menelponmu, atau bahkan datang ke rumah untuk menemuimu, Papa akan memasang wajah paling cool sedunia.... :')
Papa sesekali menguping atau mengintip saat kamu sedang ngobrol berdua di ruang tamu..
Sadarkah kamu, kalau hati Papa merasa cemburu?

Saat kamu mulai lebih dipercaya, dan Papa melonggarkan sedikit peraturan untuk keluar rumah untukmu, kamu akan memaksa untuk melanggar jam malamnya.
Maka yang dilakukan Papa adalah duduk di ruang tamu, dan menunggumu pulang dengan hati yang sangat khawatir...
Dan setelah perasaan khawatir itu berlarut - larut...
Ketika melihat putri kecilnya pulang larut malam hati Papa akan mengeras dan Papa memarahimu.. .

Sadarkah kamu, bahwa ini karena hal yang di sangat ditakuti Papa akan segera datang?
"Bahwa putri kecilnya akan segera pergi meninggalkan Papa"

Setelah lulus SMA, Papa akan sedikit memaksamu untuk menjadi seorang Dokter atau Insinyur.
Ketahuilah, bahwa seluruh paksaan yang dilakukan Papa itu semata - mata hanya karena memikirkan masa depanmu nanti...
Tapi toh Papa tetap tersenyum dan mendukungmu saat pilihanmu tidak sesuai dengan keinginan Papa

Ketika kamu menjadi gadis dewasa....
Dan kamu harus pergi kuliah dikota lain...
Papa harus melepasmu di bandara.
Tahukah kamu bahwa badan Papa terasa kaku untuk memelukmu?
Papa hanya tersenyum sambil memberi nasehat ini - itu, dan menyuruhmu untuk berhati-hati. .
Padahal Papa ingin sekali menangis seperti Mama dan memelukmu erat-erat.
Yang Papa lakukan hanya menghapus sedikit air mata di sudut matanya, dan menepuk pundakmu berkata "Jaga dirimu baik-baik ya sayang".
Papa melakukan itu semua agar kamu KUAT...kuat untuk pergi dan menjadi dewasa.

Disaat kamu butuh uang untuk membiayai uang semester dan kehidupanmu, orang pertama yang mengerutkan kening adalah Papa.
Papa pasti berusaha keras mencari jalan agar anaknya bisa merasa sama dengan teman-temannya yang lain.
Ketika permintaanmu bukan lagi sekedar meminta boneka baru, dan Papa tahu ia tidak bisa memberikan yang kamu inginkan...

Kata-kata yang keluar dari mulut Papa adalah : "Tidak.... Tidak bisa!"
Padahal dalam batin Papa, Ia sangat ingin mengatakan "Iya sayang, nanti Papa belikan untukmu".
Tahukah kamu bahwa pada saat itu Papa merasa gagal membuat anaknya tersenyum?

Saatnya kamu diwisuda sebagai seorang sarjana.
Papa adalah orang pertama yang berdiri dan memberi tepuk tangan untukmu.
Papa akan tersenyum dengan bangga dan puas melihat "putri kecilnya yang tidak manja berhasil tumbuh dewasa, dan telah menjadi seseorang"

Sampai saat seorang teman Lelakimu datang ke rumah dan meminta izin pada Papa untuk mengambilmu darinya.
Papa akan sangat berhati-hati memberikan izin..
Karena Papa tahu.....
Bahwa lelaki itulah yang akan menggantikan posisinya nanti.

Dan akhirnya....

Saat Papa melihatmu duduk di Panggung Pelaminan bersama seseorang Lelaki yang di anggapnya pantas menggantikannya, Papa pun tersenyum bahagia....
Apakah kamu mengetahui, di hari yang bahagia itu Papa pergi kebelakang panggung sebentar, dan menangis?
Papa menangis karena papa sangat berbahagia, kemudian Papa berdoa....
Dalam lirih doanya kepada Tuhan, Papa berkata: "Ya Tuhan tugasku telah selesai dengan baik....
Putri kecilku yang lucu dan kucintai telah menjadi wanita yang cantik....
Bahagiakanlah ia bersama suaminya..."

Setelah itu Papa hanya bisa menunggu kedatanganmu bersama cucu-cucunya yang sesekali datang untuk menjenguk...
Dengan rambut yang telah dan semakin memutih....
Dan badan serta lengan yang tak lagi kuat untuk menjagamu dari bahaya....
Papa telah menyelesaikan tugasnya....

Papa, Ayah, Bapak, atau Abah kita...
Adalah sosok yang harus selalu terlihat kuat...
Bahkan ketika dia tidak kuat untuk tidak menangis...
Dia harus terlihat tegas bahkan saat dia ingin memanjakanmu. .
Dan dia adalah yang orang pertama yang selalu yakin bahwa "KAMU BISA" dalam segala hal..



Yup, banyak hal yang mungkin tidak bisa dikatakan Ayah / Bapak / abi / Papa / Papi / abah kita... tapi setidaknya kini kita mengerti apa yang tersembunyi dibalik hatinya.
bersyukurlah kawan !